CEGAH COVID, GUNAKAN HAND SANITIZER DENGAN BAIK DAN BENAR
MORITA Indonesia – Halo sobat, setelah kemarin kita bicara tentang pentingnya jaga kesehatan diri dirumah, sobat semua sudah menerapkannya dirumah masing-masing kah? Nah, disituasi pandemi, Covid-19 ini memang sebaiknya melakukan banyak pencegahan dan penjagaan diri ya, sobat dibanding harus mengobati.
Terlebih lagi saat ini belum seutuhnya vaksin secara resmi dikeluarkan dan virus Covid-19 masih membayang-bayang aktivitas kita semua.
Artikel kali ini, akan membantu sobat dalam menjaga diri terbebas dari kuman dan virus dengan hand sanitizer.
Hand sanitizer ini sudah tidak asing lagi untuk semua orang, karena manfaatnya yang sangat dibutuhkan dan praktis untuk dibawa kemana saja serta saat beraktivitas diluar rumah.
Penyanitasi ini bisa berupa cairan atau gel yang umumnya digunakan untuk mengurangi patogen pada tangan.
Pemakaian penyanitasi tangan berbasis alkohol lebih disukai daripada mencuci tangan menggunakan sabun dan air pada berbagai situasi di tempat pelayanan kesehatan.
Dilansir dari peninjauan CDC (Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat ), ada perbedaan penting antara mencuci tangan dengan sabun dan air dengan menggunakan hand sanitizer.
Sabun dan air berfungsi menghilangkan semua jenis kuman dari tangan, sedangkan sanitizer bekerja dengan cara membunuh kuman tertentu di kulit.
Meskipun pembersih tangan berbahan dasar alkohol dapat dengan cepat mengurangi jumlah kuman dalam banyak situasi, mereka harus digunakan dalam situasi yang tepat.
Sabun dan air lebih efektif daripada pembersih tangan dalam menghilangkan jenis kuman tertentu seperti Norovirus, Cryptosporidium, dan Clostridioides difficile, serta bahan kimia.
Walaupun dianggap lebih praktis, penggunaan hand sanitizer di masa pandemi Covid jangan dianggap sepele, barangkali ada yang hanya dengan asal mengusapkan ditangan.
Perlu diketahui penggunaan hand sanitizer yang baik dan benar sehingga bisa terbebas dari kuman.
Ada dua hal yang perlu diperhatikan yakni “kapan sebaiknya menggunakan hand sanitizer” dan “bagaimana sebaiknya menggunakan hand sanitizer”.
Kapan Sebaiknya Menggunakan Hand Sanitizer
- Sebelum dan sesudah mengunjungi teman atau sanak saudara dirumah sakit atau panti jompo.
- Jika sabun dan air tidak tersedia, gunakan hand sanitizer berbahan alcohol yang mengandung setidaknya 60% alkohol dan tetap cuci dengan sabun dan air sesegera mungkin.
- JANGAN gunakan hand sanitizer jika tangan terlihat kotor atau berminyak (missal setelah berkebun, memancing atau berkembah), tetap maksimalkan cuci tangan dengan air.
- Baik juga menggunakan hand sanitizer setelah mengeluarkan ingus, batuk dan bersin untuk menghindari penyebaran kuman.
Bagaimana Sebaiknya Menggunakan Hand Sanitizer
- Gunakan hand sanitizer dengan setidaknya mengandung 60% alcohol.
- Awasi anak kecil saat menggunakan hand sanitizer untuk mencegah alcohol tertelan.
- Taruh pembersih yang cukup di tangan Anda untuk menutupi semua permukaan.
- Gosok kedua tangan Anda hingga terasa kering (ini akan memakan waktu sekitar 20 detik).
- JANGAN membilas atau menyeka pembersih tangan sebelum kering; hal itu mungkin tidak bekerja dengan baik melawan kuman.
Nah sobat, sudah pahamkan cara supaya penggunaan hand sanitizer ini lebih efektif dan berguna untuk kita? Segera diterapkan dikehidupan masing-masing ya untuk mencegah penyebaran kuman lebih luas lagi. Salam sehat.
Penulis: Naomi